Good Job !! BRIPTU M Ikhwan Manurung Bhabinkamtibmas Polsek Sei kepayang Gelar Sosialisasi Tentang Karhutla



Kabupaten Asahan Metroaktualnewscom: Dalam rangka menjaga situasi yang kondusif dan mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan, Bhabinkamtibmas Polsek Sei kepayang Polres Asahan gelar sosialisasi, penyuluhan dan himbauan tentang bahaya kebakaran hutan dan lahan (Karhutla).

Kegiatan kali ini dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Sei kepayang Biptu M. Ikhwan Manurung di Dusun XIII Desa Sei Sembilang Kecamatan Sei Kepayang Timur Kabupaten Asahan.

Kegiatan ini, selain menghadirkan anggota Polri ditengah masyarakat juga kordinasi kepada pihak terkait juga penting dilakukan sehingga memberikan rasa aman kepada masyarakat.

Namun juga berupa kegiatan pemasangan spanduk Karhutla, tentang larangan membakar hutan dan lahan serta himbauan kepada masyarakat akan bahaya dari pembakaran hutan dan lahan.

Himbauan ini dilakukan untuk mencegah agar tidak munculnya titik api dan menekan tingkat bahaya karhutla utamanya di Dusun XIII Desa Sei Sembilang Kecamatan Sei Kepayang Timur Kabupaten Asahan.

Selain itu, bahaya membuka hutan atau lahan dengan cara dibakar bisa merusak ekosistem, pencemaran udara, gangguan kesehatan dan juga ada sanksi hukuman pidana bagi masyarakat yang melakukan pembakaran hutan atau lahan.

Bhabinkamtibmas Polsek Sei kepayang Biptu M. Ikhwan Manurung di Dusun XIII Desa Sei Sembilang Kecamatan Sei Kepayang Timur Kabupaten Asahan mengatakan, giat yang pihaknya gelar diharapkan agar masyarakat tidak membuka lahan dengan cara dibakar.

"Kegiatan ini bertujuan agar masyarakat pada saat membuka lahan pertanian atau perkebunan tidak dengan cara dibakar karena akan berdampak buruk terhadap lingkungan, akibat asap yang ditimbulkan dari pembakaran tersebut dan terlebih lagi akan terancam hukuman pidana," harapnya.
(DODI ANTONI)

Posting Komentar

0 Komentar