Monitoring Dan Pengecekan Bendungan Waduk Jatigede


Metroaktualnews.com
|| Pada hari Selasa tanggal 02 Januari 2024 pukul 14.50 wib, bertempat di Bendungan Waduk Jatigede Dusun Jatigede Desa Cijeungjing Kec. Jatigede Kab. Sumedang telah dilaksanakan monitoring dan pengecekan Bendungan Waduk Jatigede.


Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Camat Jatigede Wuddan Lukmanul Hakim, S.STP., M.Si., Kapolsek Jatigede AKP H. Syaiful Bahri, S.Sos., Danramil Jatigede Kapten Inf. Ahmad Syarifulloh, Kepala Desa Cijeungjing Sdr. Atit Casmiati dan di terima langsung oleh Kepala UPB Jatigede Sdr. Yuyu Wahyudin. ST. serta turut hadir dari BMKG Pusat dengan Ketua Tim Sdr. Dadang beserta 3 Anggota.


Adapun hasil Koordinasi dengan Kepala UPB (Unit Pengelola Bendungan) Jatigede Sdr. Yuyu Wahyudin, ST. menerangkan bahwa kondisi bendungan waduk jatigede masih dalam keadaan aman.


Kegiatan tersebut selesai pukul 15.50 Wib, situasi dapat berjalan dengan aman tertib dan lancar,Bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan dalam untuk mengecek kondisi bendungan waduk jatigede paska terjadinya gempa bumi di wilayah Kabupaten Sumedang yang terjadi pada tanggal 31 Desember 2023 dan 01 Januari 2024.


(AKP.H.Syaiful,SH)

Posting Komentar

0 Komentar