Sumedang Luncurkan Tiang Pintar," Doni Ahmad Munir" : Ini Ikhtiar Hadirkan Keamanan Modern Terintegrasi

Agus Sulanto
0

Sumedang MA–rabu 7 Januari 2026 ,-Pemerintah Kabupaten Sumedang resmi meluncurkan Tiang Pintar Sumedang, sebuah inovasi berbasis teknologi yang diklaim sebagai yang pertama di Indonesia. Peluncuran ini menjadi langkah strategis Pemkab Sumedang dalam meningkatkan keamanan, kenyamanan, dan ketertiban masyarakat melalui sistem pengawasan dan pelayanan publik yang terintegrasi.

Bupati Sumedang Doni Ahmad Munir menegaskan bahwa Tiang Pintar bukan sekadar infrastruktur penerangan, melainkan pusat layanan multifungsi yang memadukan teknologi keamanan, informasi publik, dan respons darurat.

> “Tiang Pintar ini merupakan ikhtiar Pemerintah Kabupaten Sumedang dalam menghadirkan sistem keamanan dan pelayanan publik yang modern, terintegrasi, dan responsif. Dengan teknologi ini, kami ingin memastikan masyarakat merasa lebih aman dan nyaman,” ujar Doni saat launching di pusat kota Sumedang.

Tiang Pintar Sumedang dilengkapi berbagai fitur canggih, di antaranya Wi-Fi gratis untuk publik, CCTV pemantau lingkungan, papan display digital informasi publik, serta sensor lingkungan untuk memantau suhu dan kualitas udara. Selain itu, tersedia pengeras suara yang dapat digunakan untuk penyampaian informasi maupun pengendalian keramaian.

Keunggulan utama inovasi ini adalah dukungan drone patroli udara yang beroperasi minimal empat kali sehari dengan r Buadius jangkauan hingga satu kilometer. Drone tersebut berfungsi sebagai ronda digital atau “virtual sapo pepe” untuk memantau potensi kriminalitas, kebakaran, dan bencana secara real time.

Seluruh sistem Tiang Pintar terintegrasi langsung dengan Command Center Layanan 112 yang mencakup layanan kebakaran, kesehatan, dan kebencanaan, serta berpotensi terkoneksi dengan layanan kepolisian 110. Bahkan, sistem ini mampu memberikan deteksi dini terhadap kejadian darurat, seperti kebakaran melalui sensor panas, yang secara otomatis mengirimkan informasi awal ke instansi terkait.

Tak hanya mendukung keamanan, Tiang Pintar Sumedang juga dilengkapi Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) sebagai bagian dari dukungan terhadap ekosistem kendaraan ramah lingkungan.

> “Ini bukan sekadar inovasi teknologi, tetapi bagian dari visi jangka panjang kami. Ke depan, kami menargetkan pengembangan Tiang Pintar hingga ke setiap desa, agar manfaatnya benar-benar dirasakan oleh seluruh masyarakat Sumedang,” pungkas Bupati Doni Ahmad Munir.

Peluncuran perdana Tiang Pintar dilakukan di pusat kota dan akan dievaluasi secara bertahap sebelum dikembangkan lebih luas. Melalui inovasi ini, Pemkab Sumedang optimistis mampu mewujudkan daerah yang lebih aman, tertib, dan adaptif terhadap perkembangan teknologi.

( Edy ms).
Tags

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)