SUMEDANG MA–saptu 15 Nopember 2025, Pemerintah Desa Kamal, Kecamatan Tanjungmedar, terus menggenjot pembangunan infrastruktur melalui program sarana dan prasarana (sarpras) desa. Salah satu kegiatan yang saat ini tengah berlangsung adalah pembangunan rabat beton yang dikerjakan oleh Tim Pengelola Kegiatan (TPK) Desa Kamal bersama warga masyarakat.
Pembangunan tersebut berlokasi di Sawah Jeruk–Tegalaja, Dusun Kamal Kaler.
Penjabat Kepala Desa Kamal, Ade Darmawan, didampingi Sekretaris Desa Ridwan, menjelaskan kepada awak media bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk komitmen pemerintah desa dalam meningkatkan kualitas infrastruktur jalan demi menunjang kebutuhan masyarakat.
“Kegiatan ini adalah langkah nyata peningkatan infrastruktur jalan desa sesuai arahan dan instruksi gubernur. Warga masyarakat sangat mengapresiasi pembangunan jalan ini karena dapat
mempermudah aktivitas sehari-hari,” ungkap Ade di lokasi pembangunan.
Menurut warga setempat, kehadiran jalan rabat beton ini sangat membantu mobilitas mereka, terutama dalam kegiatan ekonomi, pendidikan, serta akses menuju fasilitas umum lainnya. Mereka berharap pembangunan infrastruktur seperti ini dapat terus berlanjut di wilayah desa lainnya.
Dengan keterlibatan aktif masyarakat dan dukungan pemerintah desa, pelaksanaan program sarpras di Desa Kamal berjalan aman, tertib, dan terkendali. Pembangunan ini diharapkan mampu meningkatkan kesejahteraan serta mempercepat pertumbuhan ekonomi warga setempat.
( Edy ms).