Lebak -Metro Aktual News .Com - Ratusan masyarakat hadir peringatan Isra Mi'raj di halaman Mesjid Jami Ummu Hani Al ,Mubarokah, pada hari Jumat tanggal 14/02/2025 dihadiri oleh para alim ulama ,ustad, Babinsa ,Babinmas Polsek Cibadak,kepala Desa Bojongleles ,para ketua RW,RT dan para tokoh masyarakat serta ibu-ibu Jamaan pengajian.
Peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW dilakukan setiap tanggal 27 Rajab. Peringatan ini merupakan bentuk mengenang perjalanan spiritual Nabi Muhammad SAW.
Isra Mi'raj diperingati setiap 27 rajab, peristiwa penting ini merupakan perjalanan spritual Rasulullah SAW dalam menerima wahyu dari Allah SWT, perjalanan Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa di Palestina, hingga naik ke Sidratul Muntaha di langit ketujuh dalam satu malam
Ketua panitia ,Anung Komarudin dalam kata sambutanya mengatakan," pertama saya ucapkan terima kasih kepada warga BTN Pepabri yang telah membantu kegiatan ini berupa tenaga ,materi dan yang lainya .
Semoga Allah SWT membalasnya dengan pahala berlipat lipat ganda,dan wabil khusus kepada ketua RW dan RT saya merasa bangga dan sangat berterima kasih atas segala kerja samanya di acara Isra Mi'raj di komplek kita ini,ujarnya.
Penceramah ustad Aang alias Ki Ceplak menyampaikan ,dalam ceramah Isra Mi'raj kita harus memulyakan istri dan bagi para suami seharusnya pekerjaan istri itu suami yang melakukan seperti,nyuci piring ,nyuci pakaian dan yang lainya,"tuturnya.(Gun)